Kamis, 06 Oktober 2011

manfaat internet untuk pelajar dan harapan untuk internet

pada blog kali ini saya akan membahas tentang manfaat - manfaat internet buat pelajar terutama untuk diri saya sendiri. sebelum saya membahas pada manfaatnya alangkah lebih baik mengetahui pengertian tentang internet, internet adalah sebagai jaringan komputer luas dan besar yang mendunia, yaitu menghubungkan pemakai komputer dari suatu negara ke negara lain di seluruh dunia, dimana di dalamnya terdapat berbagai sumber daya informasi dari mulai yang statis hingga yang dinamis dan interaktif.

Untuk dapat ikut serta menggunakan fasilitas Internet, Anda harus berlangganan ke salah satu ISP (Internet Service Provider) yang ada dan melayani daerah Anda. ISP ini biasanya disebut penyelenggara jasa internet. Anda bisa menggunakan fasilitas dari Telkom seperti Telkomnet Instan, speedy dan juga layanan ISP lain seperti first media, netzip dan sebagainya.

setelah mengetahui pengertian dari internet saya akan beralih menjelaskan tentang manfaat internet untuk pelajar, pada zaman sekarang sekarang ini pelajar ataupun masyarakat luas rasanya sudah sangat ketergantungan oleh yang namanya internet contohnya hampir setiap waktu kosong pasti orang - orang membuka jejaring sosial seperti facebook, twitter, ataupun yg lain entah itu untuk menghilangkan penat atau sekedar untuk update status.

manfaat internet bagi pelajar adalah untuk mencari bahan - bahan tugas, mendapatkan informasi terkini yang ada didunia, untuk menjalin pertemanan melalui facebook, twitter, skype, dll, untuk menghilangkan penat dengan cara main game online, nonton diyoutube, dwonload lagu dan masih banyak lagi kegunaan internet.

manfaat internet bagi saya banyak sekali terutama untuk menyelesaikan tugas - tugas yang diberikan karena dengan memasukan kata kunci langsung keluar semua tentang kata kunci tersebut. untuk menjalin silahturahmi sama teman - teman melalui facebook, twitter, skype, friendster. untuk mencari jalan lewat gps, main game online, nonton flim diyoutube, dwonload lagu,menulis diblog, dan lain - lain.

harapan untuk internet supaya dimasa yang akan datang lebih baik, memperbanyak fitur nya, semakin canggih, bisa diakses dimana saja sampai daerah atau negara terpencil sekalipun.

sampai disini dulu penjelasan saya tentang manffat internet dan harapan untuk internet.

refrensi:
http://www.sejarah-internet.com/pengertian-internet/
http://nurulhakim.com/2011/07/internet-sejarah-dan-pengertian-tentang-internet-part-2

3 komentar:

  1. iya shell,, skalian qt have fun di dumay yak, kyk maen YM d background beach, trus skype an,, bsa maen dkamar lu/dmana qt brtempat...
    Loppee bgt dah..

    BalasHapus
  2. jangan lupa harapan buat internet free.
    wifi/hot spot dimana mana, supaya desa desa terpencil terutama di indonesia bisa menikmati dan update akan adanya info info :)

    BalasHapus
  3. Wah artikelnya sangat bermanfaat sekali, terima kasih untuk penjelasannya.

    Promo payday

    BalasHapus